Hoist / lift cor dari mesin bensin 085220226411



Assalaamu'alaikum... Wr. Wb.

Mungkin dengan video ini tidak terlalu relevan dengan Web ini, namun jujur saja ini adalah sebagian karya siswa SMK IT
Miftahul Huda pada kegiatan extra.

Alat ini dibuat sebagai alat bantu untuk memindahkan barang/bahan bangunan ke tempat yang lebih tinggi seperti lantai dua, baik itu cor adukan, semen, pasir, bata, dll.

Alat ini dibuat sebagai persiapan untuk pembangunan lantai 2 SMK IT Miftahul Huda berupa pembangunan asrama dan ruang kelas baru 3 loka

Alat ini dibuat sebagian besar dari bahan bekas karena memang itu yang bisa dijangkau, maka cukup creativ. Bisa saja membeli langsung alat atau mesin khusus yang harganya cukup mahal. Namun saat ini kami suka dengan seperti ini. Menjadikan tangan-tangan yang berkarya nyata.

Secara global metode alat ini adalah: energi gerak dengan putaean berkecepatan tinggi dirubah menjadi putaran berkecepatan rendah, maka dipasang :
  1. Puli kecil dari sumber energi memutarkan;
  2. Puli besar berdampingan dengan gear motor kecil jumlah giginya 10, lalu memutarkan;
  3. Gear motor besar jumlah giginya 55, biasanya bekas gear belakang motor rxking, disampingnya terdapat gear kecil lagi jumlah giginya 14 saja yang bisa bersentuhan sebagai pengikat/pengunci dengan operasi pedalnya, hal ini dipakai gigi bekas pedal "panyelahan" motor honda glpro, dipasang dan di las. Lalu gear kecil tersebut memutarkan;
  4. Gear besar jumlahnya 55 sekalian dalam batang asnya dengan rol penarik tali kawat sling. Dan;
  5. Untuk meringankan beban tarikan dipakai metode katrol bebas. Hal ini bisa dilihat metode katrol tetap, bebas dan majemuk. 

"Kami Bangga SMK IT Miftahul Huda"

Instruktur : Dedi Ahmad Ramdani | 085220226411